You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Kesbangpol dan BNNK Jakut Sosialisasikan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kesbangpol dan BNNK Jakut Sosialisasikan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba

Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) bersama Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Jakarta Utara, mensosialisasikan tentang pencegahan, peredaran, penanggulangan dan penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang (narkoba). Kegiatan digelar secara offline dan daring melalui aplikasi zoom meeting.  

Lingkungan masyarakat Jakarta Utara diharapkan bebas dari penyalahgunaan narkoba

Kepala Suku Badan Kesbangpol Jakarta Utara, Yunus Burhan mengatakan, kegiatan ini bertujuan memberi pemahaman dan kesadaran tentang bahaya penyalahgunaan narkoba bagi masyarakat, khususnya pemuda di wilayah Jakarta Utara.

"Kami berharap kegiatan bisa menjelaskan tentang narkoba dan bahayanya agar generasi muda tidak terjerumus," tegasnya, Senin (26/6).

Tekan Penyelahgunaan Narkoba, BNNK Jaksel Jalankan Program Bersinar

Kegiatan ini, jelas Yunus,  melibatkan peserta dari jajaran Suku Dinas Pendidikan Wilayah I dan II Jakarta Utara, TP PKK. organisasi penggiat anti narkoba, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM). Selain itu, ada pula tokoh masyarakat dan pelajar.

"Lingkungan masyarakat Jakarta Utara diharapkan bebas dari penyalahgunaan narkoba," tuturnya.

Sub Koordinator Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kota Jakarta Utara, R.B Indira Maharani menegaskan, pihaknya terus mengkampenyekan gerakan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) dengan menggandeng seluruh elemen masyarakat.

"Selain melakukan kampanye P4GN secara massif, kami juga mendirikan sejumlah posko di lingkungan masyarakat demi mewujudkan Jakarta Utara bersih dari narkoba (Bersinar)," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1465 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1451 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1179 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1159 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1105 personFolmer